Rute Terbaru KRL Jabodetabek/krl.co.id

Kereta Rel Listrik (KRL) menjadi salah satu transportasi penting bagi warga Jabodetabek untuk beraktivitas sehari-hari. Moda transportasi ini dipilih karena praktis dan bebas macet, meskipun kadang penumpang harus berdesak-desakan satu sama lain. Ada beberapa rute KRL Jabodetabek dan Stasiun Manggarai menjadi pusatnya perjalanannya.

Namun bagi Anda warga Jabodetabek pengguna KRL, Anda harus bersiap-siap atas adanya perubahan rute KRL per tanggal 28 Mei 2021. Perubahan rute ini dilakukan karena adanya Switch Over (SO) 5 di Stasiun Manggarai. Switch over sendiri merupakan pemindahan jalur dan sistem persinyalan kereta api. Penataan ini dilakukan atas rencana Kementerian Perhubungan menjadikan Stasiun Manggarai sebagai stasiun sentral.

“Switch over ini dilakukan untuk menata dan mengkondisikan jalur kereta api (KA) sehingga pembangunan Stasiun Manggarai dapat dilanjutkan sesuai jadwal. Selain itu banyaknya KA yang bersilang menyebabkan penataan perlu dilakukan untuk mengakomodasi perjalanan di stasiun ini,” ujar Sekretaris Ditjen Perkeretaapian Kemenhub, Zulmafendi.

Perubahan jalur layanan KRL Jabodetabek akan dilakukan sebagai berikut:

  1. KRL Lin Cikarang tidak lagi menuju Stasiun Jakarta Kota melainkan ke Stasiun Angke/Kampung Bandan via Manggarai/Pasar Senen
  2. KRL Lin Lippo dengan tujuan Bogor-Angke/Jatinegara akan dinonaktifkan
  3. KRL Lin Bogor hanya akan menuju Stasiun Jakarta Kota melewati jalur layang Stasiun Manggarai

Rute Terbaru KRL Jabodetabek

Selama pelaksanaan Switch Over 5 sebagai upaya mendukung pembangunan Stasiun Manggarai sebagai stasiun sentral, rute KRL Jabodetabek mengalami perubahan. Untuk KRL lintas Cikarang/Bekasi akan dilayani 246 perjalanan per hari dengan dua skema operasi sebagai berikut:

  1. Full Racket (Looping)
  • Cikarang/Bekasi- Jatinegara- Manggarai- Kampung Bandan- Pasar Senen- Jatinegara- Bekasi/Cikarang dengan penomoran perjalanan 5500-5999
  • Cikarang/Bekasi- Jatinegara- Pasar Senen- Kampung Bandan- Manggarai- Jatinegara- Bekasi/Cikarang dengan penomoran perjalanan  mulai 6000
  1. Half Racket 
  • Cikarang/Bekasi- Jatinegara- Manggarai- Tanah Abang- Kampung Bandan (PP)
  • Cikarang/Bekasi- Jatinegara- Manggarai- Tanah Abang- Angke (PP)

Pada skema half racket, penomoran perjalanan mulai dari 5000-5499

Sementara itu, perubahan juga terjadi pada perjalanan berikut:

  1. KRL Lintas Bogor hanya melayani relasi Bogor/Depok/Nambo- Jakarta Kota PP via Stasiun Manggarai dengan penomoran kereta Bogor/Depok-Jakarta Kota 4000-4499 dan Nambo-Jakarta Kota PP 4500-4999
  2. KRL Lintas Tanjung Priok akan menambah perjalanan menjadi 76 perjalanan tiap harinya
  3. KRL Lintas Tangerang dan Lintas Rangkasbitung tidak mengalami perubahan

Pelayanan naik/turun pengguna akan dilayani di peron jalur 6,7,10,11,12,13. Pengguna yang akan menuju arah Tanah Abang, Kampung Bandan, Jatinegara, Bekasi/Cikarang, Jakarta Kota, Depok, Bogor/Nambo harus transit di Stasiun Jatinegara. Perjalanan KRL akan dimulai pada pukul 04.00-24.00 WIB dengan mengoperasikan 94 rangkaian KRL per hari. Untuk peta rute terbaru dapat dilihat di Instagram resmi KRL @commuterline.

Penulis: Serafina Indah Chrisanti

Editor: Sebastian Simbolon

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini