

Pemerintah memulai pelaksanaan vaksin booster pada 12 Januari 2022. Pelaksanaan vaksinasi booster ini sudah diselenggarakan di beberapa kota, salah satunya adalah DKI Jakarta. Menyusul sudah masuknya varian Covid-19 Omicron atau B.1.1529 ke wilayah DKI Jakarta dan per tanggal 12 Januari 2022 kasus Omicron di Jakarta tembus 498 orang.
“Mulai 12 Januari 2022, Pemprov DKI Jakarta melaksanakan vaksin dosis ketiga atau booster sesuai kebijakan Pemerintah Pusat. Vaksinasi booster bertujuan untuk mempertahankan tingkat kekebalan dan memperpanjang masa perlindungan dari Covid-19,” tulis Dinas Kesehatan DKI Jakarta dalam unggahan Instagramnya @dinkesdki.
Lokasi dan Syarat Vaksin Booster Jakarta
- Puskesmas Kecamatan Menteng
Jl. Pegangsaan Barat No. 14, Kec. Menteng, Jakarta Pusat
Syarat Vaksinasi:
- WNI berusia 18 tahun keatas
- Menunjukkan e-tiket vaksin dosis 3 (booster) dari PeduliLindungi
- Dalam keadaan sehat
- Membawa alat tulis sendiri
- Patuh protokol kesehatan
Jadwal Vaksinasi:
Dilaksanakan di RPTRA Gondangdia Jakarta setiap Senin-Jumat (kecuali Libur Nasional) pukul 07.30-12.00 WIB.
Pendaftaran dilakukan secara langsung sesuai dengan kuota setiap harinya.
- Puskesmas Kecamatan Kembangan
Jl. Kembangan Raya RT 05/02, Kembangan Utara, Jakarta Barat
Telepon: (021) 2258-5720 atau 0811-1848-483 (WA)
Syarat Vaksinasi:
- Membawa KTP asli
- Usia 18 tahun keatas yang sudah lengkap vaksin dosis 1 dan 2
- Sudah memiliki e-tiket dari aplikasi PeduliLindungi
- Sudah minimal 6 bulan lebih jaraknya dari dosisi kedua
- Berikan nomor HP yang aktif dan bisa diakses SMS karena sertifikat akan dikirim ke nomor HP yang terdaftar
Jadwal Vaksinasi:
Dimulai pukul 08.00 WIB dan pendaftaran langsung di tempat (on the spot)
- Puskesmas Kecamatan Pancoran
Jl. Potlot 2 No. 6, Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan
Telepon: 0838-9512-9761 (WA)
Syarat Vaksinasi:
- WNI berusia 18 tahun keatas
- Sudah lewat dari enam bulan sejak vaksin dosis lengkap
- Memiliki e-tiket vaksin booster yang dapat dicek melalui aplikasi PeduliLindungi
Jadwal Vaksinasi:
Dilaksanakan di Gedung B Puskesmas Kec. Pancoran, pukul 13.30-15.00 WIB dengan:
- Senin-Kamis (vaksin Pfizer): kuota 30 orang/hari
- Jumat (vaksin Moderna): kuota 40 orang/hari
Pendaftaran melalui: https://bit.ly/boosterpancoran.
- Puskesmas Kecamatan Matraman
Jl. Pisangan Baru Timur No. 2A, Kec. Matraman, Jakarta Timur
Syarat Vaksinasi:
- Usia 18 tahun keatas
- Jarak pemberian 6 bulan setelah dosis kedua
- Wajib membawa bukti vaksin dosis kedua dan membawa e-tiket vaksin booster yang dapat dilihat di aplikasi PeduliLindungi
Jadwal Vaksinasi:
Selasa dan Kamis, pukul 13.00-15.00 WIB dengan kuota 20 orang/sesi. Pendaftaran langsung dilakukan di tempat (on the spot).
- Puskesmas Kecamatan Kelapa Gading
Jl. Pelepah Elok Blok HF 7, Kelapa Gading Barat, Kec. Kelapa Gading, Jakarta Utara
Syarat Vaksinasi:
- WNI berusia 18 tahun keatas
- Sudah lewat dari enam bulan sejak dosis lengkap
- Sudah memiliki e-tiket vaksin booster yang dapat dicek melalui aplikasi PeduliLindungi
Lokasi Vaksinasi
Dilaksanakan di GOR Judo, setiap Senin-Jumat (hari kerja) pukul 09.00-12.00 (sesi 1) dan 13.00-14.00 (sesi 2). Pendaftaran dilakukan secara langsung di tempat dengan kuota 300 orang.
Sebelum melakukan vaksinasi booster, pastikan Anda sudah mendapatkan e-tiket vaksin booster melalui aplikasi PeduliLindungi. Cara mengecek apakah Anda sudah mendapatkan e-tiket atau belum dapat dilihat di artikel ini.
Penulis: Serafina Indah Chrisanti
Editor: Sebastian Simbolon